Atap Rumah Warga Ambruk Diterjang Angin Kencang, Tak Ada Korban Jiwa



Aktual Indonesia - Atap rumah warga di Perumahan Graha Melasti, RT 06 RW 14, Sumberjaya, Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, ambruk diterjang angin kencang, Sabtu, 5 Maret 2022.

Beruntung, dalam insiden tersebut, tidak ada korban jiwa.

Atap yang terbuat dari baja ringan dengan panjang 6 meter itu jatuh setelah melewati dua rumah warga."

Atap baja ringan di rumah warga di jalan Edelweis IV di RT 06 terbang dan jatuh ke jalan Edelweis III yang berbatasan dengan RT 03 dan melewati rumah warga," kata seorang warga dilokasi kejadian, Ilham Solehudin. 

Warga mengevakuasi material atap baja ringan yang ambruk diterjang angin kencang (Kukuh Prakoso / Pro Jabar)

Atas kejadian tersebut, atap baja ringan menimpa sebuah rumah warga dan juga kabel jaringan internet di Jalan Edelweis III.

"Tidak ada korban jiwa. Bagus, dideket jatuh nya atap ada sejumlah mobil parkir tapi (atap) nggak kena mobil," ujarnya.

"Hanya kabel jaringan Wi-Fi saja yang terjuntai kebawah, sementara belum bisa dipastikan jaringan internet nya putus atau tidak," pungkas Ilham.

Lebih baru Lebih lama

Iklan

Iklan