Polisi Bantu Pedagang Pasar Tumpah Merapikan Dagangannya, Demi Terciptanya Kelancaran Lalulintas

 



Bekasi - Kanit Lantas Polsek Cikrang Utara, Iptu Saepul Bahri bersama personil, membantu pedagang pasar tumpah merapikan dagangannya, supaya tidak menganggu kelancaran arus lalulintas, di jalan raya Re Martadinata, Cikarang Utara, Kamis (8/2/2023)


"Terlebih kami menghimbau kepada para pedagang pasar tumpah, sesuai kesepakatan supaya tertib, barang dagangan tidak menganggu pengguna jalan raya, dan kami bersama personil membantu menyingkirkan meja dagangannya supaya tidak menganggu arus lalulintas," ujar Saepul


Pusat perkotaan dengan aktifitas masyarakat dan, mobilitas lalulintas tinggi 


"Wilayah sini sebagian merupakan kawasan industri dan padat penduduknya, kami melayani dengan melakukan pengaturan lalulintas di simpang jalan raya RE Martadinata ini, agar kelancaran arus lalulintas  menunjang masyarakat, yang mau beraktifitas mobilitas tepat waktu tidak terjebak macet dijalan," kata Saepul


Polisi menghimbau kepada masyarakat pedagang pasar tumpah dan pengendara untuk bersama menjaga ketertiban umum sehingga tercipta kamtibmas

Lebih baru Lebih lama

Iklan

Iklan