Bekasi - Kapolres Metro Bekasi Kombes Twedi Aditya Bennyahdi
mengecek rumah-rumah warga yang ditinggal mudik. Hal ini dilakukan untuk
memastikan kondisi rumah warga aman saat ditinggal mudik.
Hal itu disampaikan oleh Twedi saat meninjau pos kamling di
Pasir Gombong, Kecamatan Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi pada Sabtu (7/4/2024)
malam.
"Malam ini kita berkunjung ke Pos Satkamling dan
keliling pemukiman warga yang sudah kosong ditinggalkan mudik, kita pastikan
keamanan dari gangguan kamtibmas," kata Twedi.
Twedi berpesan kepada warga agar melaksanakan pengamanan
swakarsa. Ia juga mengimbau warga agar mengaktifkan siskamling untuk
mengamankan lingkungan perumahan masing-masing.
"Mari kita bekerja, berkolaborasi menjaga lingkungan
kita dari segala bentuk tindak kejahatan," imbuhnya.
Lebih lanjut, Twedi mengimbau warga yang akan mudik agar
melapor ke ketua RT setempat. Masyarakat yang akan mudik juga diminta untuk
memastikan rumah dalam keadaan terkunci dan mematikan kompor gas dan listrik
yang tidak diperlukan sebelum meninggalkan rumah.
"Hati-hati dalam berkendara, jaga keamanan dengan
pengecekan kendaraan agar aman dan nyaman saat melakukan perjalanan jauh. Dan
juga cek dengan teliti rumah yang hendak ditinggalkan, dari kelistrikan dan
kompor gas di cek kembali agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan,"
pungkasnya.