Wakapolres Metro Bekasi Pimpin Upacara Penurunan Bendera Merah Putih dalam Peringatan Hari Kemerdekaan RI ke-79 di Lapangan Plaza Pemda Kabupaten Bekasi

    


Bekasi – Dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79, Wakapolres Metro Bekasi AKBP Saufi Salamun menjadi Inspektur Upacara (Irup) yang memimpin upacara penurunan bendera merah putih yang dilaksanakan di Lapangan Plaza Pemda Kabupaten Bekasi. Sabtu sore (17/8/2024). Upacara yang berlangsung dengan khidmat ini menjadi bagian penting dari rangkaian peringatan Dirgahayu Kemerdekaan RI yang digelar di Kabupaten Bekasi.

 

Upacara penurunan bendera ini dihadiri oleh unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Bekasi, para Kepala Organisasi Perangkat Daerah, serta berbagai elemen masyarakat. Kehadiran mereka menambah kesakralan momen yang penuh dengan rasa nasionalisme tersebut.

 

Acara penurunan bendera Sang Merah Putih dimulai dengan didahului penghormatan kebesaran dan laporan Komandan Upacara kepada Wakapolres Metro Bekasi AKBP Saufi Salamun. Kemudian Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) memasuki lapangan upacara, dilanjutkan dengan laporan Komandan Pasukan Paskibraka. Penurunan Bendera Sang Merah Putih diiringi Lagu Kebangsaan "Indonesia Raya".

Dalam sambutannya, AKBP Saufi Salamun menyampaikan bahwa upacara penurunan bendera ini merupakan simbol penghormatan terhadap para pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan bangsa Indonesia. "Melalui momen ini, kita diingatkan untuk terus menjaga dan mengisi kemerdekaan dengan kontribusi positif bagi kemajuan bangsa," ujarnya.

 

Prosesi penurunan bendera dilakukan dengan penuh ketelitian dan kehormatan oleh pasukan pengibar bendera (Paskibra), yang sebelumnya juga telah sukses melaksanakan upacara pengibaran bendera pada pagi harinya. Seluruh peserta upacara berdiri dalam barisan yang rapi, menunjukkan penghormatan yang mendalam terhadap bendera merah putih yang telah menjadi simbol persatuan dan kedaulatan bangsa Indonesia.

 

Upacara ini ditutup dengan doa bersama untuk keselamatan dan kesejahteraan bangsa Indonesia. AKBP Saufi Salamun mengajak seluruh hadirin untuk terus memperkuat persatuan dan kesatuan serta menjaga kondusivitas di tengah-tengah masyarakat. Hari Kemerdekaan yang ke-79 ini menjadi momentum bagi seluruh bangsa Indonesia untuk terus melangkah maju dan mempertahankan nilai-nilai luhur yang telah diwariskan oleh para pendahulu.

Lebih baru Lebih lama

Iklan

Iklan