Antisipasi 3C di Malam Hari, Polsek Cikarang Pusat Gelar Operasi Kejahatan Jalanan


Kabupaten Bekasi– Dalam upaya menciptakan rasa aman bagi masyarakat, Polsek Cikarang Pusat menggelar operasi kejahatan jalanan pada Selasa dini hari (17/12/2024). Operasi yang dipimpin oleh Kanit Provos Polsek Cikarang Pusat, Aipda Harjito, bersama sejumlah personel, difokuskan pada pencegahan tindak kriminalitas 3C (Curas, Curat, dan Curanmor) di wilayah hukum Polsek Cikarang Pusat.

 

Operasi ini dilaksanakan sebagai langkah preventif untuk menjaga stabilitas keamanan, terutama di area yang dianggap rawan tindak kriminal. Patroli dilakukan di sejumlah titik strategis seperti jalan protokol, perumahan, dan kawasan industri di Kecamatan Cikarang Pusat.

 

"Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya kami untuk memastikan keamanan masyarakat. Operasi kejahatan jalanan ini dilakukan secara rutin untuk mengantisipasi tindak kriminalitas seperti pencurian dengan kekerasan (curas), pencurian dengan pemberatan (curat), dan pencurian kendaraan bermotor (curanmor)," ujar Harjito.

 

Dalam operasi tersebut, petugas menyisir sejumlah lokasi yang kerap menjadi jalur mobilitas masyarakat, termasuk kawasan dengan aktivitas malam hari. Pemeriksaan kendaraan, pengecekan identitas, dan dialog dengan masyarakat menjadi bagian dari kegiatan tersebut. Selain itu, patroli juga diarahkan untuk memberikan rasa aman bagi pengendara yang melintas di jalanan sepi.

 

"Kami juga mengimbau kepada masyarakat untuk selalu waspada dan berhati-hati, terutama saat bepergian di malam hari. Jika menemukan hal-hal mencurigakan, segera laporkan ke pihak kepolisian," tambahnya

 

Selama operasi berlangsung, petugas tidak menemukan indikasi kriminalitas yang mencolok, namun sejumlah remaja yang berkumpul di tempat sepi diarahkan untuk kembali ke rumah guna mencegah potensi gangguan keamanan.

 

Polsek Cikarang Pusat juga mengingatkan masyarakat untuk selalu memperhatikan keamanan pribadi dan lingkungan, seperti memastikan kendaraan terkunci dengan aman, tidak meninggalkan barang berharga di dalam mobil, serta mengaktifkan sistem keamanan di rumah masing-masing.

 

"Kami berharap warga dapat terus berpartisipasi aktif menjaga keamanan lingkungan. Sinergi antara masyarakat dan Polri sangat penting untuk menciptakan wilayah yang aman dan kondusif," Tukasnya.

 

Operasi semacam ini akan terus dilakukan secara berkala untuk memastikan keamanan di wilayah hukum Polsek Cikarang Pusat. Dengan adanya tindakan preventif ini, diharapkan masyarakat dapat menjalani aktivitas sehari-hari dengan rasa aman dan nyaman.

Lebih baru Lebih lama

Iklan

Iklan