Kapolres Metro Bekasi Kombes Pol. Mustofa Hadiri Silaturahmi dan Munggahan Forkopimda Jelang Ramadhan 1446 H

  


Bekasi – Kapolres Metro Bekasi, Kombes Pol. Mustofa, menghadiri acara Silaturahmi dan Munggahan menjelang bulan suci Ramadhan 1446 H bersama jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Bekasi. Acara yang berlangsung di Aula Lantai 3 Kantor Kejaksaan Negeri Kabupaten Bekasi ini digelar pada Jumat (28/02/2025) sebagai momentum mempererat sinergi antarinstansi dalam menjaga kondusivitas daerah selama bulan suci Ramadhan.


Dalam sambutannya, Kombes Pol. Mustofa menegaskan pentingnya kebersamaan antara Polri, TNI, Kejaksaan, serta pemerintah daerah dalam menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif.


"Kami berkomitmen untuk menjaga keamanan selama bulan Ramadhan agar masyarakat dapat menjalankan ibadah dengan tenang dan nyaman. Sinergi Forkopimda menjadi kunci utama dalam menciptakan stabilitas di Kabupaten Bekasi," ujar Kapolres.


Dengan adanya pertemuan ini, diharapkan koordinasi antara instansi semakin solid dalam menjaga keamanan, terutama selama bulan Ramadhan, agar masyarakat dapat beribadah dengan aman dan tenteram.

Lebih baru Lebih lama

Iklan

Iklan