Cikarang – Dalam rangka memperingati Isra Miraj Nabi
Muhammad SAW, Polres Metro Bekasi menggelar acara keagamaan di Masjid Daarul
Amanah, Mapolres Metro Bekasi, pada Selasa (11/02/2025). Acara ini dipimpin
langsung oleh Kapolres Metro Bekasi, Kombes Pol Mustafa, dan dihadiri oleh
Wakapolres, para pejabat utama, serta personel Polres Metro Bekasi.
Dalam arahannya, Kapolres Metro Bekasi mengajak seluruh
anggota untuk menjadikan peringatan Isra Miraj sebagai momentum meningkatkan
keimanan dan ketakwaan, serta lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT dalam
menjalankan tugas sebagai anggota kepolisian.
"Jadikan setiap langkah kita bermanfaat untuk
masyarakat, dan setiap kegiatan dalam pekerjaan kita sebagai anggota Polri
adalah ibadah. Dengan niat yang tulus, tugas yang kita jalankan bukan hanya
sekadar kewajiban, tetapi juga menjadi ladang amal bagi kita," ujar
Kombes Pol Mustafa.
Acara peringatan Isra Miraj ini diisi dengan pembacaan ayat
suci Al-Qur'an, tausiyah keagamaan, dan doa bersama untuk keselamatan serta
keberkahan dalam menjalankan tugas kepolisian.
Kapolres juga menekankan bahwa sebagai anggota Polri,
penting untuk selalu menjaga akhlak, moral, dan profesionalisme dalam bertugas
demi memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.
Peringatan Isra Miraj ini diharapkan dapat semakin
memperkuat nilai-nilai spiritual dalam diri setiap personel Polres Metro
Bekasi, sehingga mereka dapat menjalankan tugas dengan penuh keikhlasan dan
tanggung jawab.