Kabupaten Bekasi – Dalam rangka meningkatkan pemahaman dan
kualitas bacaan Al-Qur’an, sebelas personel Polsek Tambun Selatan Polres Metro
Bekasi melaksanakan kegiatan Tahsin Al-Qur’an di Musholla An-Nur, Mapolsek
Tambun Selatan, pada Rabu (12/3/2025). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh
Kanit Intel, AKP Didik Susanto, sebagai bagian dari pembinaan spiritual bagi
anggota kepolisian, khususnya di bulan suci Ramadan.
Tahsin Al-Qur’an merupakan upaya memperbaiki bacaan
Al-Qur’an sesuai dengan kaidah tajwid dan makhraj, sehingga setiap ayat yang
dilantunkan dapat lebih fasih dan benar. Selain sebagai bagian dari ibadah,
kegiatan ini juga bertujuan untuk membangun mental dan spiritual anggota Polri
agar lebih seimbang dalam menjalankan tugas sebagai pelindung, pengayom, dan
pelayan masyarakat.
"Sebagai anggota kepolisian, kami tidak hanya
bertugas menjaga keamanan dan ketertiban, tetapi juga harus memiliki ketahanan
spiritual yang baik. Dengan rutin memperbaiki bacaan Al-Qur’an, kami berharap
dapat semakin mendekatkan diri kepada Allah serta membawa keberkahan dalam
menjalankan tugas sehari-hari," ujar AKP Didik Susanto.
Kegiatan ini mendapat apresiasi dari seluruh peserta yang
mengikuti dengan penuh antusias. Momentum Ramadan menjadi kesempatan terbaik
bagi anggota kepolisian untuk tidak hanya meningkatkan ibadah secara individu,
tetapi juga memperkuat nilai-nilai moral dan etika dalam bekerja.
Dengan adanya program Tahsin Al-Qur’an ini, diharapkan
personel Polsek Tambun Selatan semakin memiliki keseimbangan antara tugas
kedinasan dan spiritualitas, sehingga mampu memberikan pelayanan yang lebih
baik kepada masyarakat dengan hati yang bersih dan penuh keikhlasan.