Korve Mako Polres Metro Bekasi: Wujudkan Lingkungan Kerja Yang Bersih & Nyaman



Kabupaten Bekasi —Jajaran Polres Metro Bekasi melaksanakan kegiatan Korve Mako sebagai bentuk kepedulian terhadap kebersihan dan kenyamanan lingkungan kerja. Bertempat di Markas Komando Polres Metro Bekasi, Jl. Ki Hajar Dewantara No.1, Simpangan, Kecamatan Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi,. Kamis, (17/04/2025)

 

Kegiatan Korve ini dipimpin langsung oleh Wakapolres Metro Bekasi, AKBP Apri Fajar Hermanto, selaku penanggung jawab. Ia menekankan bahwa lingkungan kerja yang bersih tidak hanya menciptakan kenyamanan, tetapi juga mencerminkan kedisiplinan serta profesionalisme dalam institusi kepolisian.

 

"Korve bukan sekadar rutinitas. Ini bagian dari budaya kerja yang harus terus dijaga dan ditanamkan. Lingkungan yang bersih menciptakan semangat kerja yang positif dan suasana yang lebih nyaman bagi semua anggota," ujar AKBP Apri Fajar Hermanto.

 

Dalam kegiatan tersebut, personel secara bersama-sama membersihkan area sekitar mako, mulai dari halaman depan, ruang pelayanan, hingga area parkir dan taman. Kegiatan ini menjadi ajang untuk memperkuat kebersamaan antaranggota serta meningkatkan rasa tanggung jawab terhadap lingkungan kerja.

 

Korve Mako Polres Metro Bekasi menjadi simbol nyata bahwa semangat menjaga lingkungan tidak hanya milik masyarakat umum, tetapi juga menjadi tanggung jawab internal institusi. Dengan menjaga kebersihan, Polres Metro Bekasi menunjukkan komitmennya dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, dimulai dari lingkungan kerja yang tertib dan sehat.

 

Melalui kegiatan ini, Polres Metro Bekasi berharap dapat terus menjadi contoh bagi institusi lain dalam menerapkan budaya kerja yang disiplin, bersih, dan profesional.

Lebih baru Lebih lama

Iklan

Iklan